Secangkir Cerita Yang Berbeda, playlist tempat menuangkan suara-suara dalam kepala. Ide, cerita, dan kegelisahan lain, yang ingin disampaikan dengan cara tidak seperti biasanya.
Saya di youtube, sudah punya playlist: Movie of My Life, Teacher Vlog, Ngobrol Bareng, 3 Minutes Review, dan Belajar Bahasa Jepang.
Untuk meluapkan suara-suara yang terbesit di benak saya ini, saya butuh playlist lain. Terciptalah, Secangkir Cerita Yang Berbeda.
Sejauh ini, baru ada 3 video, dan terasa sekali kegelisahannya.
Videonya pun sederhana, agar terlihat pembedanya dengan yang lain.
Mari Melakukan Hal Yang Berbeda
Sebagai permulaan, dimulai dari yang mewakili judul playlistnya, Mari Melakukan Hal Yang Berbeda. Melepas semua yang jadi rutinitas, sekali-kali mencoba melanggar batas.
Uang Itu Penting Tak Penting
Kegelisahan saya tentang uang dan gaji tiap bulan. Yang bisa jadi penting, tergantung cara penggunaannya. Yang bisa jadi tak penting, tergantung hati pemegangnya.
Setiap Hari Kerja Lagi, Tenaga Berlalu Tak Sempat Diisi
Semangat kerja kadang naik, kadang turun. Tenaga kadang terisi penuh, kadang habis tak tersisa. Untuk semua pekerja di luar sana, beristirahatlah sejenak. Ambil sedikit waktu, agar kembali jadi diri sendiri.
- short description about the writer -
Guru Bahasa Inggris & Komputer | Movienthusiast
Follow my blog: aldypradana.com
Twitter: https://twitter.com/aldypradana17
Instagram: https://www.instagram.com/aldy_pradana17/
Facebook Page: https://web.facebook.com/aldypradana17/
Posting Komentar